Tekno

XL Rilis Bundling Galaxy Z Fold7 dan Flip7, Bonus Kuota Unlimited hingga 2 Tahun

6
×

XL Rilis Bundling Galaxy Z Fold7 dan Flip7, Bonus Kuota Unlimited hingga 2 Tahun

Share this article
XL Rilis Bundling Galaxy Z Fold7 dan Flip7, Bonus Kuota Unlimited hingga 2 Tahun
XL Rilis Bundling Galaxy Z Fold7 dan Flip7, Bonus Kuota Unlimited hingga 2 Tahun

Sriwijayapost.com, 15 Juli 2025 – PT XLSmart Telecom Sejahtera Tbk (XLSmart) resmi meluncurkan paket bundling eksklusif bersama Samsung Electronics Indonesia untuk smartphone layar lipat terbaru, Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7.

Program ini diumumkan bersamaan dengan periode pre-order yang dimulai sejak 9 Juli 2025 dan secara resmi diperkenalkan pada Jumat (11/7) di XLSmart Tower, Jakarta.

XL Rilis Bundling Galaxy Z Fold7 dan Flip7, Bonus Kuota Unlimited hingga 2 Tahun
XL Rilis Bundling Galaxy Z Fold7 dan Flip7, Bonus Kuota Unlimited hingga 2 Tahun
Baca Juga

Qualcomm Siapkan Chipset Baru Snapdragon Wear W6 untuk Smartwatch, Inovasi Wearable Di Depan Mata

Bundling ini menawarkan kuota internet unlimited selama 2 tahun serta cashback hingga Rp7 juta, menarik perhatian pelanggan pascabayar dan prabayar.

Melalui program myPrio Deal Unlimited, pelanggan XL Prioritas dapat memilih dua opsi langganan. Paket 12 bulan dibanderol Rp6 juta dengan cashback Rp3 juta, membuat harga efektif Rp3 juta atau Rp250 ribu per bulan.

Sementara paket 24 bulan ditawarkan Rp12 juta dengan cashback Rp7 juta, menurunkan harga efektif menjadi Rp5 juta atau Rp208.333 per bulan. Paket ini mencakup FUP 350GB per bulan, kecepatan maksimal 10Mbps setelah FUP, 350 menit telepon, 350 SMS ke semua operator, serta langganan Vidio Platinum Mobile gratis 12 bulan.

Baca Juga

Jawab Soal Presiden RI Absen di Sidang PBB, Anies: Indonesia Harus Ambil Peran Aktif

Untuk pelanggan prabayar, bundling menyediakan eSIM gratis dengan total kuota 160GB selama 12 bulan. Rinciannya, 2GB kuota utama ditambah 14GB kuota YouTube per bulan untuk bulan pertama hingga keempat. Lalu 2GB ditambah 10GB YouTube untuk bulan kelima hingga keduabelas.

Kuota diperpanjang otomatis setiap 30 hari selama nomor aktif, dengan aktivasi melalui xl.co.id/samsung-galaxy-z-series. Promo ini berlaku hingga 31 Agustus 2025 untuk pelanggan baru, migrasi dari prabayar, dan pelanggan lama XL Prioritas.

Baca Juga : Samsung Luncurkan Galaxy Watch 8 Series di Galaxy Unpacked 2025: Desain Tipis dan Fitur AI Canggih